BNN DAN PB AL WASHLIYAH PERKUAT SINERGI HADAPI PENINGKATAN PREVALENSI NARKOBA

 

newssurya.com — Jumat 9/1/2026. Kepala BNN RI Suyudi Ari Seto, menerima Audiensi dari pengurus besar (PB) AL Washliyah digedung BNN, Cawang, Jakarta Timur, pada Jumat 9/1/2026. Pertemuan ini bertujuan untuk membahas kolaborasi Strategis dalam upaya pencegahan penyalah gunaan Narkotika di Indonesia. Dalam pengantar nya, kepala BNN RI mengucapkan data keprihatinan terkait peningkatan Prevalensi penyalah guna Narkoba di Indonesia.  Berdasarkan data ditahun 2025, angka Prevalensi meningkat dari : 1, 73 persen menjadi : 2, 11 persen, yang berarti sekitar 4,1 Juta masyarakat telah terpapar narkotika. Ini menjadi PR kita semua, seluruh bangsa yang ada di tanah air, khusus nya para anak muda sebagai generasi penerus bangsa ditanah air bangsa Indonesia. Tanpa dukungan Ormas dan Tokoh Masyarakat, upaya kita tidak akan maksimal dalam menjaga aset bangsa menuju Indonesia Emas 2045 yang bersinar. Ber sih Narkoba, ujar kepala BNN RI.

Ketua Umum PB Al Washliyah, Dr, Drs, KH. Masyhuril Khamis, S.H, M.M, menyatakan kesiapan nya untuk mendukung Program – Program BNN. Ia memaparkan bahwa Al Washliyah memiliki Infrastruktur yang luas untuk membantu BNN dalam skala Nasional, diantara nya: Jejaring Organisasi di 35 Provinsi dan 327 Kabupaten/kota. Pengelolaan 10 kampus dan 721 unit sekolah, yang tersebar di 13 Provinsi, serta ribuan Guru dan Dai Pedesaan, yang siap di Sinkronisasi kan untuk memberikan Edukasi anti Narkoba.

“Kami sudah mulai Mengintegrasikan Modul Kuri kulum anti Narkotika di beberapa Sekolah kami”, imbuh KH. Masyhuril Khamis.

Kedua belah pihak sepakat untuk menyusun Nota kesepahaman (MoU) antara BNN dengan PB Al Washliyah. Kesepakatan ini nantinya akan diturun kan menjadi Perjanjian Kerja Sama (PKS) di tingkat wilayah (Provinsi) hingga Kabupaten/kota, agar Implementasi di fasilitas  Pendidikan dan dakwah dapat segera berjalan.

 

Hadir dalam Audiensi tersebut jajaran Pejabat tinggi madya BNN RI, termasuk Deputi Pencegahan, Deputi Rehabilitasi, Deputi Hukum dan kerja sama, Plt, Deputi Peran serta Masyarakat, serta Kepala Biro Humas dan Protokol. Sementara itu, Ketua Umum PB Al Washliyah didampingi oleh jajaran pengurus bidang Hukum, Luar negri, Kajia strategis, serta Sekretaris Jendral Ikatan Sarjana Al Washliyah  ( M. S. SIPAHUTAR )

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *