Labuhanbatu – Bentuk rasa perduli terhadap sesama, dua orang Personil Staff Intel Kodim 0209/LB, Sertu Fikri Sitio dan Sertu Faisal Hutabarat menyambangi Panti Asuhan Tunas Bangsa, di Kecamatan Rantau Selatan, Labuhanbatu, Jum’at (24/01/2025).
Dalam kunjungan nya di panti asuhan, dua Personil TNI kodim 0209/LB tersebut memberikan bantuan sembako kepada pengurus panti asuhan, bertujuan untuk membantu memenuhi kebutuhan anak anak yang berada di panti asuhan tunas bangsa.
“Ini merupakan bantuan pribadi kami, sebagai bentuk rasa kepedulian kami terhadap sesama,”kata sertu Faisal kepada wartawan.
Sertu Fikri Sitio dan Faisal Hutabarat mengatakan bahwa kedatangan mereka ke panti asuhan adalah Ajakan hati untuk saling tolong menolong antar sesama.
Dia meminta semua pihak agar selalu mendoakan mereka agar terus bisa menebar manfaat untuk orang banyak. Dua orang Personil TNI Kodim 0209/LB itu juga berterimakasih kepada para pihak serta pondok panti asuhan yang telah memberikan kesempatan kepada merka untuk dapat berbagi di hari Jum’at yang berkah.
Personil Kodim itu percaya, anak-anak yang dididik di panti bakal berguna di masa yang akan datang.
“Anak-anak ini para yatim piatu yang ada di sini, kami percaya memancarkan sebuah harapan masa depan yang cerah, mereka berakhlakul kharimah, mereka juga akan jadi pemimpin-pemimpin,” katanya.
“Dan yang terpenting juga adalah bagaimana kami diberikan kesehatan serta kegiatan yang kami lakukan diberkahi Allah SWT karena doa-doanya para yatim ini,” tambahnya.
Kedatangan dua orang staff Intel Kodim 0209/LB tersebut, disambut baik oleh endang selaku pengurus panti asuhan. Endang berterimakasih atas bantuan dan kepedulian yang diberikan oleh Sertu Fikri Sitio dan Faisal Hutabarat.
“Kami ucapkan terimakasih, mudahan mudahan bantuan yang kami terima bermanfaat, dan bapak diberikan kesehatan dan rezeki yang lancar,”tutup endang.
Penulis Awal Siregar





