Inisial Pelaku Curanmor Di kampung Talang Jeruk Kelurahan Sukorejo Kota Pagaralam Sudah di Laporkan Kepada Pihak Polisi

Newssurya.com, Sabtu (2/11/2024)

Pagaralam - Aksi pencurian kendaraan bermotor (Curanmor) di kampung Talang Jeruk, Kelurahan Sukorejo, Kecamatan Pagaralam Utara , Kota Pagaralam terekam CCTV milik warga setempat.


Dua pelaku aksi curanmor berhasil membawa kabur satu unit motor jenis Matic Honda Beat milik Heri  usia 29,warga kampung Talang Jeruk yang sedang bertamu di salah satu rumah rekannya. Sebelumnya motor korban pakir didepan halaman rumah rekannya.


Peristiwa terjadi pada hari Jumat tanggal 31 Oktober 2024,kurang lebih Pukul 20.30.Wib. Menurut korban, dirinya sama sekali tidak menyadari motor miliknya bakal hilang di bawa kabur oleh pelaku aksi curanmor, sebagaimana pengakuan korban kepada awak media newssurya.com.


"Kejadiannya pada hari Jumat tanggal 31 Oktober 2024 kurang lebih Pukul 20.30,Wib, Motor Beat Metic warna pink dengan nomor Plat BG - 5973",tuturnya.


Hasil rekaman CCTV, dua terduga pelaku sebelumnya sudah mengintai motor korban dan melakukan aksinya dengan modus pura - pura bertamu, salah satu pelaku kemudian melakukan aksinya mengambil motor korban dan satu rekannya bertindak mengawasi situasi agar tidak terpergok warga setempat.


Korban yang baru menyadari motornya di curi oleh para pelaku aksi curanmor, setelah mendapat petunjuk dari hasil rekaman CCTV milik tetangga. Korban kemudian menghungi orang tua dan keluarga melalui telepon, agar menghadang siapapun yang mengendarai motor korban melintasi arah Jarai menuju arah Lintang Empat Lawang.


Menurut keterangan korban, warga sempat mengejar para pelaku karena kepergok melintasi arah Jarai menuju arah Lintang Empat Lawang, akan tetapi para pelaku yang menyadari akan di hadang warga kemudian berbalik, kabur menuju arah pagaralam dan dapat meloloskan diri.


Korbanpun sudah melaporkan peristiwa tersebut di Kantor Polisi Pagaralam. Korban herharap para pelaku dapat segera di tangkap karena di khawatirkan para pelaku akan melakukan kejahatan yang sama di kampung lain.


Kasat Reskrim Polres Pagaralam Iptu Chandra Kirana, SH saat dikonfirmasi media newssurya.com membenarkan sudah menerima laporan atau adauan dari korban. Menurutnya juga, "Beberapa anggota sudah melakukan tinjauan ke Tempat Kejadian Perkara (TKP) mudah-mudahan dua orang pelaku segera cepat di tangkap apalagi ada petunjuk dari kamera CCTV," ucapannya.

                 (Sadam/Heru.Dp)

Berita                      : Newssurya.com
Kaperwil & Editor : Sadarudin Pua Mbusa
Redaksi                  : Newssurya

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama